AMERICAN CLASSIC CONCEPT HOUSE

Rumah yang berada di posisi tusuk sate terkadang banyak dihindari oleh sebagian orang. Namun, lain halnya dengan hunian satu ini. Dibangun di atas lahan seluas 300 meter persegi, berada di posisi ujung jalan dimana langsung berhadapan lurus dengan jalan. Posisi tusuk sate ini berhasil dimanfaatkan menjadi desain yang unik dan nyaman ditinggali.
Bergaya American Classic dengan banyak detail serta ornamen, hunian ini tidak terasa kaku. Desain yang mewah tidak membuat rumah ini menjadi terkesan berat. Berada di jalur sirkulasi angin yang cukup besar, menjadikan rumah ini sangat sejuk. Banyak bukaan yang sengaja diciptakan agar udara serta cahaya dapat leluasa masuk ke dalam rumah.

Back to Top