“Let It Be Lights” Clinic

Beauty comes from within. Small but true; do not be afraid of little spaces, because it does shone the lights.

Siapa yang menyangka bahwa sebuah klinik memiliki kesan futurisme dengan bentukan organik yang menenangkan? Perawatan kulit menjadi salah satu perawatan sehari-hari dan tidaklah terlalu rumit. Namun, bagi beberapa orang, perawatan kulit adalah sesuatu yang wajib untuk menjaga penampilan dan kesehatan tubuh. Sebagai klinik yang mewakili hal itu, desain pun menjadi pancaran ide tersebut. Terletak di Boulevard Gading Serpong. Bangunan klinik ini adalah sebuah ruko. Hal unik, bahwa ini menjadi tantangan tersendiri untuk merancang klinik dengan rentang lebar bangunan yang kurang dari lima meter. Proses membuat konsep sekaligus pembangunan sekitar delapan bulan dan untuk cakupan tiga lantai, proses ini termasuk cepat. 

LITTLE HUMMINGBIRD. Ferdinand Kartiko, sebagai project architect dan berkolaborasi dengan Kevin Hanurata, mewujudkan sebuah interior dengan konsep yang disesuaikan brand company. Hummingbird atau burung kolibri dijadikan sebagai simbol brand dan filosofi perusahaan ini. Kolibri adalah burung terkecil di dunia dengan 70 kali kepakan sayap per-detik sehingga dapat terbang jauh. Kreativitas sebuah konsep desain muncul dari inspirasi ini dengan membuat suatu ambiance yang hidup. Konsep tersebut terdiri dari kalimat kunci dengan esensi enjoyment of life, lightness of being, menghapus negativitas dan ekspresi jiwa yang sehat. Terdapat aspek playful dan optimisme yang terjaga di dalam kualitas hummingbird. 

LIGHTNESS. Aplikasi konsep tersebut dengan membuat suasana dengan kesan open-space yang modern. Dalam konteks sebuah klinik, material dan finishing diperhatikan, karena akan terkait dengan higenis dan kenyamanan. Secara estetika dari tekstur atau bentukan detail, tidak diutamakan sehingga diminimalisir. Finishing dengan kesan sleek and clean membantu untuk mewujudkan kesan ‘lightness of being’. 

Back to Top